Pemerintahan

Pj Gubernur Jabar Pantau Arus Balik Lebaran di Cileunyi

Kab Bdg.SJN.Com

Penjabat Gubernur Jawa Barat M Iriawan, memantau kondisi arus balik lebaran 2018 di Pos Pelayanan Lebaran Polres Bandung di Cileunyi, Rabu (20/6/18).

Dalam pemantauannya, Iriawan yang didampingi Kadishub Jabar Kadis Bina Marga dan Penataan Ruang Prov Jabar, dan Kapolres Bandung, memastikan bahwa puncak arus balik khususnya di jalur selatan Jabar sudah terlewati. Ini menurutnya disebabkan oleh panjangnya masa libur lebaran.

“Puncak arus mudiknya sudah lewat karena libur lebaran cukup panjang ya, sehingga tidak sekaligus seperti tahun kemarin, sehingga kali ini lebih lancar,” ujar Iriawan.

Menurut laporan yang diterimanya, hingga H+5 ini pemudik yang sudah kembali sudah mencapai 65%. Tinggal 35% lagi yang belum kembali ke kota. “Arus sudah kembali 65 persen ya, berarti masih ada sisa-sisa yang belum kembali ke kota,” terang Iwan.

Untuk itu, Iwan meminta kepada pihak kepolisian agar tetap siaga melayani para pemudik hingga dua hari ke depan. “Tadi saya sudah koordinasi dengan pihak kepolisian untuk tetap melayani masyarakat yang diprediksi masih ada arus balik hingga dua hari ke depan,” ujarnya.

Selain itu, Iwan juga mengapresiasi kesadaran para pemudik akan pentingnya keselamatan saat berkendara. Hal ini berakibat pada turunnya angka kecelakaan arus mudik di tahun ini.

“Angka kecelakaan tahun ini turun, ini menandakan kesadaran pemudik, kedua pergerakan anggota kepolisian di lapangan dan persiapan rambu-rambu juga,” imbuhnya.

Iwan melihat tren arus mudik tahun ini semakin baik karena ditunjang dengan infrastruktur jalan yang telah dibangun di berbagai daerah. Rencananya, Iwan juga akan meninjau progres pembangunan jalan Tol Cisumdawu guna memastikan selesai tahun depan.

“Tentu sekarang infrastruktur jalannya sudah mendukung dan sudah banyak para pemudik menggunakan transportasi umum. Tol Cisumdawu nanti juga saya akan melihat, saya akan laporkan ke pemerintah pusat untuk segera diselesaikan termasuk Tol Bocimi,” tuturnya.

Setelah operasi ketupat selesai pada 24 Juni 2018, Iwan berharap jajaran Kepolisian Daerah Jabar agar kembali bersiap mengamankan jalannya proses Pilkada Serentak yang akan digelar pada tanggal 27 Juni 2018.

“Memang kawan-kawan di kepolisian harus sudah dilepas ke TPS-TPS karena tanggal 24 Juni itu masuk minggu tenang, kemudian persiapan untuk pencoblosan di tanggal 27 Juni ,” pungkasnya.***