Satgas TMMD Ke-102 Kodim 0609/ Kab. Bandung Donasikan Buku Buat Rumah Baca
Kab. Bandung.SJN Com
Dandim 0609/Kab. Bandung Letkol Arh Andre Wira. K selaku Dansatgas TMMD ke – 102 Tahun 2018 melalui Kapten Inf M. Erwin. M mendonasikan puluhan buku bacaan berupa buku pelajaran sekolah, buku keagamaan, buku novel dan buku pengetahuan umum serta buku – buku lainnya untuk melengkapi perpustakaan buku di *Rumah Baca* Kampung Cihalimun Rt/Rw. 04/19 Desa Cibeureum Kecamatan Kertasari Kab.Bandung, Kamis (2/8).
“Semoga buku – buku yang ada ini dapat bermanfaat bagi adik – adik sekolah, generasi muda maupun masyarakat sekitarnya untuk dapat memotivasi dalam menggali ilmu pengetahuan yang ada untuk masa depannya” ujar Dan SSK disela-sela kunjungannya di Rumah Baca Cibeureum tersebut.
Rumah Baca tersebut baru dirintis oleh para Mahasiswa UPI yang sedang KKN dan disinergikan dengan kegiatan TMMD Ke -102 Kodim 0609/Kab. Bandung yang dimotori oleh anggota Satgas TMMD pada kegiatan Non Fisik untuk memajukan fasilitas publik yang ada di Desa Cibeureum.
Dengan adanya Rumah Baca tersebut diharapkan dapat menumbuhkan minat baca para generasi muda dan meningkatkan ilmu pengetahuannya sehingga kedepannya diharapkan dapat didharmabaktikan untuk membangun kemajuan Desa Cibeureum khususnya, bangsa dan negara pada umumnya.
Selain dari TNI Satgas TMMD ke – 102, diharapkan kepada seluruh komponen masyarakat lainnya dapat mendonasikan juga buku – buka yang dimilikinya untuk melengkapi perpustakaan Rumah Baca dari pada disimpan dan ditumpuk tidak pernah dibaca lagi.
(Pendam III/Siliwangi).