Prajurit Yonif 320/BP Buka Akses Jalan Dan Sisir Korban Tsunami
PANDEGLANG.SJN COM. -77 orang personil Yonif 320/BP Kodam III/Siliwangi berhasil menembus wilayah terisolir yang terdampak tsunami Selat Sunda di Pasar Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang, Senin (24/12).
Berhasilnya personil Yonif 320 /BP menerobos masuk kelokasi tersebut merupakan suatu keberhasilan, karena daerah tersebut dinyatakan lokasi yang sangat berat akibat terdampak dari tsunami yang terjadi beberapa hari kemarin.
Selain itu keberhasilan ini merupakan wujud dari tekad Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Tri Soewandono yang mengatakan bahwa Prajurit Infanteri yang digerakkan kedaerah tersebut harus bisa menembus demi nilai kemanusiaan.
Dengan peralatan yang seadanya, Prajurit Yonif 320/BP berupaya membuka akses jalan utama menuju Kecamatan Sumur sekaligus menyisir daerah diperkirakan dan kemungkinan masih ada korban yang tertimpa reruntuhan bangunan maupun matrial. Sedangkan
Pergerakan 77 orang personil Yonif 320/BP dibawah pimpinan kendali Letda Inf Didik.
(Pendam III/Siliwangi).