Pemerintahan

BKKBN JABAR ADAKAN HALAL BIHALAL IDUL FITRI 1440 H/2019 M

BANDUNG.SJN COM,-Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat mengadakan acara Silaturahmi Hari Raya Idul Fitri 1440 H/2019 M  bertempat di Halaman Kantor BKKBN Jl. Surapati Bandung, Kamis (13/6/2019). Acara ini dihadiri oleh Wakil Gubenur Jabar Uu Ruzhanul Ulum beserta istri ,Kepala Perwakilan BKKBN Prov. Jawa Barat S.Teguh Santoso beserta istri , Hj. Elly Rosita Karniwa, Pengelola,Pegiat dan Pejuang Program KKBPK  Prov, Jabar, Kepala OPD KB Kab/Kota Se-Jabar, para mitra kerja, Penggerak PKK serta mantan Pegawai BKKBN, yang tergabung dalam Juang Kencana,  para tenaga lini lapangan program KKBPK Jawa  Barat, Bank bjb cabang surapati serta para undangan lainnya.Pada kesempatan tersebut diberikan santunan bagi anak yatim piatu, tausiah dari Ustad Maulana  serta dihibur oleh penampilan The Pakuan , serta gelar produk, photo booth cetak instant bagi para tamu undangan.

Dalam sambutannya Kepala BKKBN Perwakilan Provinsi Jawa Barat S.Teguh Santoso menuturkan di kesempatan ini, di suasana Idul fitri, sesungguhnya kami juga ingin mneyampaikan selamat hari raya idul fitri 1440 H. ,  Taqqabalallahu minna waminkum, mudah-mudahan amal ibadah kita bisa diterima oleh Allah swt. amin. pada kegiatan ini secara khusus dirancang untuk melestarikan tradisi nusantara, silaturahmi, halal bi halal, agar para pengelola program keluarga berencana di Jawa Barat semakin sehat dan tetap semangat sehingga hasilnya luar biasa.

Lebih lanjut Teguh menuturkan Para penggiat, pengelola dan para petugas program KB yang sekarang disebut dengan program kependudukan, KB  dan pembangunan keluarga yang ada di Jawa Barat. yang tentu saja sudah senior-senior begini paska purnanya tergabung dalam juang Kencana. Para petugas lapangan keluarga berencana baik PLKB maupun laskar Desa semoga sukses program KB  di nusantara ujarnya.

Sementara itu Wagub Jabar menuturkan dalam susana Hari Raya Idul Fitri mengajak seluruh masyarakayat Jawa Barat untuk menjaga Persatuan, serta pentingnya menjalin silaturahmi  diantara sesama. Pada saat ini  Program KKBPK  harus menjadi prioritas bersama untuk menekan laju pertumbuhan penduduk.Konsep keluarga berencana harus diniatkan karena niat ibadah bukan dilandasi dengan niat karena rasa takut akan kemampuan dalam finansial serta mengapresiasi berbagai Program yang diadakan oleh BKKBN Jawa Barat semoga dengan adanya Laskar Desa bisa mewujudkan Jabar Juara Lahir Batin ujarnya. (die)