Satgas Yonif Raider 300 Membantu Masyarakat Membuat Pondasi Rumah Layak Huni
PAPUA.SJN COM, – Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Km 76 di pimpin Serda Ali Imran membantu pembangunan pondasi rumah warga layak huni di Kampung Uskuar Distrik Mennem Kabupaten Keerom Provinsi Papua,
Kamis ( 21/11).
Anggota Satgas Raider 300 melaksanakan anjangsana dalam rangka membantu salah seorang warga kampung binaan untuk membangun pondasi rumah layak huni dikarenakan keterbatasan tukang bangunan di Kampung tersebut dan kurangnya biaya yang dimiliki oleh pemilik rumah.
Ditemani oleh beberapa warga dan pemilik rumah, anggota Satgas berbekal kemampuan yang dimiliki serta di dasari hati yang tulus dan ikhlas demi kemanusiaan mencoba semaksimal mungkin membantu meringankan beban dan biaya masyarakat dalam proses pembangunan pondasi rumah layak huni tersebut, karena itu merupakan salah satu wujud kecintaan TNI terhadap rakyat.
Dansatgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Letkol Inf Ary Sutrisno S.I.P juga berpesan kepada para anggota agar selalu membantu masyarakat yang mengalami kesulitan, karena TNI lahir dari Rakyat, untuk Rakyat dan oleh Rakyat.
Pemilik rumah beserta segenap keluarga mengucapkan terima kasih kepada Anggota Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos km 76 yang tidak bosan-bosan dalam hal membantu kesulitan masyarakat di Kampung binaan yaitu Kampung Uskuar. (Pendam III/Siliwangi