Parlementaria

Dewan Jabar Minta Masa PSBB Mobilitas Massa Perlu Diawasi

BEKASI.SJN COM.-Penyelenggaraan PSBB untuk wilayah Bodebek sudah memasuki periode kedua.

Dari laporan yang diterima untuk PSBB pertama, khusus untuk Kabupaten Bekasi belum menggembirakan karena trend kasus penurunan belum signifikan.

Hal ini, disebabkan tingginya mobilitas warga Kabupaten Bekasi yang bekerja di DKI Jakarta.

Agar PSBB kedua ini bisa berhasil perlu ada pemeriksaan yang ketat untuk mobilitas massa

Hal ini, diungkapkan Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Jabar,, Dapil Kabupaten Bekasi, H. Syahrir, SE, M,Ipol dalam keterangannya kepada media baru-baru ini.

Dalam rangka pengawasan mobilitas massa ungkap Syahrir koordinasi yang dibangun harus lebih luas lagi.

Pemprov, Jabar harus bekerjasama dengan Pemprov. DKI.

Pekerja asal Kabupaten Bekasi yang bekerja di DKI Jakarta pada prinsifnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dalam masa PSBB ini, ujar Syahrir untuk meliburkan sementara mereka bekerja bansos harus sampai kepada mereka