Parlementaria

Dua RUU Dikritisi Fraksi PKS DPRD Jabar

BANDUNG.SJN COM.-Dua RUU masing-masing RUU tentang Haluan Ideologi Pancasila dan RUU tentang Omnibuslaw mendapat kritisi dari DPRD di daerah.

Kritisi tersebut, diungkapkan Fraksi PKS DPRD Jabar, dalam laporan resmi reses triwulan dua tahun sidang dua tahun 2020.

Dalam laporan reses yang ditandatangani Ketua Fraksi DPRD Jabar, Haru Suhandaru, untuk dua RUU ini harus ditinjau ulang.

Hal yang menjadi persoalan untuk RUU Haluan Ideologi Pancasila, kehadiran Pancasila harus memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, bukan terbalik menjadi pemecah bangsa.

Berkenaan dengan hal itu, Pancasila harus ditafsirkan secara sama oleh rakyat seluruhnya, bukan hanya ditafsirkan perorangan.

Sementara itu, untuk RUU tentang Omnibuslaw juga harus ditinjau kembali

Pasalnya, dari beberapa draft pasal yang disiapkan dalam RUU tersebut, lebih memberikan keuntungan untuk pemilik modal.
Di sisi lain, untuk kepentingan buruh dalam RUU tersebut lebih banyak diabaikan.(die)