TNI

Veteran PKRI Terharu Bertemu Pangdam III/Slw

BANDUNG.SJN COM.-Dalam rangkaian kegiatan Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Tentara Nasional Indonesia (TNI), banyak hal dilakukan oleh Pangdam III/Slw Mayjen TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si, termasuk melaksanakan silaturahmi dengan veteran Pejuang Kemerdekaan Republik Indonesia (PKRI).

Kegiatan silaturahmi itu perlu, terlebih kepada para veteran yang telah berjuang dan mendarma baktikan hidupnya untuk bangsa dan negara.

“Kita sebagai generasi penerus bangsa, harus bisa meneladani semangat dan nilai kepahlawanan para veteran dengan menjadikan sebagai panutan,” ujar Mayjen TNI Agus, yang disampaikan Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto, di ruang kerjanya Mapendam III/Slw, Jalan Sulawesi No. 3 Kota Bandung, Senin (11/10/2021).

Lanjutnya menuturkan, acaranya digelar di Mako Yonif Raider 300 /BJW, Jalan Aria Wiratanudatar Desa Sukataris, Kecamatan Karang Tengah Kabupaten Cianjur.

Sementara yang hadir saat itu, Bapak Pangdam III/Slw, Irdam, Asrendam, para Asisten Kasdam, Danpomdam, Kakesdam, Kapendam, Kabekang, Kapaldam dan Kazidam III/Slw, Dandim 0608/Cianjur, serta para veteran PKRI diantaranya, Djaja (99), Wiri (93), Basuki (69), Durakhman (85), dan M. Ikin (76),

Diakhir acara tersebut, Bapak Pangdam III/Slw Mayjen TNI Agus Subiyanto, memberikan tali asih dan paket sembako, pungkasnya.

Ditempat yang sama, Djaya (99), satu diantara mereka Veteran PKRI, mengucapkan terimakasihnya dan merasa terharu serta bangga, kepada Pangdam III/Slw Mayjen TNI Agus Subiyanto, masih peduli kepada kami semua yang telah kembali menjadi rakyat, ucapnya. (Pendam III/Siliwangi).