Politik

Mu’min Hanafi : Selamat Untuk H.Jani Wijaya Dibawah Kepemimpinannya Bisa Lebih Maju Dan Berjaya

PANGANDARAN.SJN COM, – Ucapan selamat atas terpilihnya H. Jani Wijaya sebagai ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Tasikmalaya Masa Bakti 2021 – 2026 yang dilaksanakan hari Selasa dan Rabu (12 – 13/10/2021) bertempat di Pantai Indah Resort Pangandaran Jawa Barat.

kami atas nama pribadi dan Pengurus PAC Tamansari mengucapkan selamat atas terpilihnya H. Jani Wijaya sebagai ketua DPC PPP Kota Tasikmalaya dengan kepemimpinnya PPP Kota Tasikmalaya kedepan lebih maju dengan program – programnya sesuai jargon Musyawarah Cabang (Muscab) ke V PPP yaitu Mari Bung Rebut Kembali dalam Merawat Persatuan Dengan Pembangunan. dengan kepemimpinnya semoga PPP Kota Tasikmalaya lebih maju,”ucap Mu’min Hanafi selaku ketua PAC PPP Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya.

Sementara H.Jani Wijaya selaku ketua terpilih mengatakan untuk langkah kedepan “MARI BUNG REBUT KEMBALI” dan untuk program kedepan mungkin kita akan bersama sama bagai mana teknis dan cara supaya partai Persatuan Pembangunan (PPP)ini bisa maju dan jaya kembali seperti dulu mendapatkan 12 kursi karena kita tidak bisa berjalan sendiri tanpa adanya bantuan dari para kader tersebut, alhamdullilah sekarang telah terbentuk kaum milenial yaitu Pemuda Ka’bah jadi partai Persatuan Pembangunan Ini tidak dianggap Partai tua lagi”ucap H.Jani Wijaya selaku ketua terpilih secara aklamasi saat diwawancarai setelah acara selesai

masih dikatakan H.Jani kalau kita melihat perjalanan nanti untuk thn 2024 cukup lumayan untuk itu kita akan berjuang merebut kembali kursi yang hilang dengan cara konsolidasi kepada tingkat bawah melalui para kader kader yang sudah ada. kita berharap mampu mengajak para tokoh dan alim Ulama ataupun para agnia untuk membesarkan partai Ka’bah tersebut,”lmbuhnya.

Ia berharap, kedepannya program – program DPC PPP terasa sampai ketingkat Ranting.

Ia berharap, dibawah kepemimpinannya PPP Kota Tasikmalaya bisa mempertahankan yang sudah baik dan bisa lebih meningkat, PPP juga kedepannya bisa lagi memegang kekuasaan di Kota Tasikmalaya,”harapnya. (Joy).