Karang Taruna Garepa Bersama Warga Gelar Peringatan Maulid Nabi
TASIKMALAYA.SJN COM, Karang Taruna Garepa bersama warga Kampung Jatapa Desa Giriwangi Kecamatan Gunung Tanjung Kabupaten Tasikmalaya peringati Maulid Nabi besar Muhammad SAW yang jatuh pada hari Selasa 12 Rabiul Awal 1443 H yang bertepatan dengan tanggal 19 oktober 2021 yang bertempat di Kampung Jatapa Rt 19/04 tepatnya di Dewan Keluarga Masjid (DKM) Attaqwa
tentu sangat dinantikan oleh setiap umat muslim Milad Nabi bukan sekedar perayaan hari keagamaan namun jadikan sebagai cara merefleksi untuk memotivasi diri yang diimplementasikan akhlakul karimah dalam kehidupan sehari hari, Nabi Muhammad SAW. Engkau adalah pelita dan penawar lara di bumi yang gelap ini. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepadamu, wahai Baginda Rasulku,”ucap Ustad Endang selaku tokoh masyarakat Kampung Jatapa
sementara Dadang Supriyadi selaku penggiat sosial kemasyarakatan mengucapkan
Alhamdulillah acara memperingati kelahiran nabi besar Muhammad saw telah selesai dilaksanakan.
Kami ucapkan terimakasih kepada semua warga yang ikut dalam acara tersebut semoga dalam acara peringatan tersebut kita dapat mengambil hikmahnya apa yang telah Nabi contohkan pada kita semua dan bisa menambah kerukunan dalam bermasyarakat dan bisa menambah ilmu Amiiin,”imbuhnya.
kami berharap dapat menjalin silaturahmi antarwarga dan Karang Taruna untuk selalu kompak dan bekerja sama. Serta menjadikan momen seperti ini agar masyarakat meneladani Baginda Rasul Muhammad SAW dan juga hari besar Islam lainnya,” harapnya.
(Joy)