Serangan PMK di Sumedang Menurun
Sumedang.Swara Jabbar Com.-Serangan penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menyerang hewan ternak khususnya sapi diwilayah Sumedang semakin melandai.
Bahkan jumlah kasus baru selama bulan September ini hanya 10 ekor sapi saja yang terserang.
Ketua Satgas PMK Kabupaten Sumedang drh Lia Indrawati mengatakan semakin melandainya kasus serangan PMK saat ini karena gencarnya pelaksanaan vaksinasi yang telah dilakukan pihak Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Sumedang.
Selain itu juga karena saat ini masyarakat juga sudah semakin sadar dan paham akan kesehatan hewan yang dipeliharanya.
“Jadi saat ini peternak sudah mulai paham terkait kesehatan hewan dan apa yang harus dilakukan ketka hewannya sakit,” kata drh Lia, Senin (19/9/2022).
Lebih lanjut dikatakan Lia tingkat kesembuhan hewan yang terserang PMK juga saat ini semakin baik, hal ini bisa dilihat berdasarkan data dari 2602 kasus PMK di Sumedang sebanyak 1521 ekor sapi telah sembuh.
Adapun sapi yang mati akibat PMK jumlahnya sebanyak 210 ekor terdiri dari 72 mati bangkar dan 138 mati potong paksa. Sementara untuk kasus aktif dari sejak awal ada serangan PMK di Sumedang sampai saat ini masih berjumlah 871 kasus dan masih menjalani perawatan.
Sedangkan untuk vaksinasi saat ini Sumedang telah menyelesaikan vaksinasi tahap II dengan sasaran 7500 ekor sapi. (die)