Regional

Dengan Pelantikan PPK Kecamatan Jelang Pemilu 2024 : Harus Sudah Siap

Ciamis.Swara Jabbar Com.-Bertempat di Aula Stikee Muhamadiah Ciamis Pelantikan PPK Kecamatan Untuk Pemilu Tahun 2024 dilaksanakan dan di ambil sumpah.Rabu (4/01/2023).
Ketua KPU Kabupaten Ciamis Sarno Maulana Rahayu, menyatakan dengan telah dilantiknya PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) sehingga kesiapan KPU menyenggarakan Pemilu 2024 di tingkat kecamatan sudah benar-benar siap.

“Dengan telah dilantiknya PPK maka kesiapan menjelang Pemilu14 Februari 2024 sudah siap di tingkat kecamatan. Selanjutnya mereka bekerja dengan mengikuti arahan KPU Kabupaten Ciamis,”ujar Sarno usai pelantikan PPK pada Rabu (4/1/2022).

Sarno menegaskan, pihaknya telah siap berbagi peran, berbagi tugas sesuai regulasi yang berlaku.

Sementara itu, Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra yang hadir pelantikan PPK se-Kabupaten Ciamis, mengucapkan selamat kepada para petugas pemilihan di tingkat kecamatan dan mengamanatkan agar Pemilu serentak 2024 nanti harus dilaksanakan sesuai dengan regulasi.

Dalam Pelaksanaan Acara Pelantikan PPK Kecamatan Sakabupaten Ciamis selain dihadiri Wabup Ciamis Yana DPutra, juga hadir dari unsur Forkopimda Kabupaten Ciamis Para Camat, Kapolsek, Danramil, dan undangan lainnya. (Zenal)