Legislator NasDem Tia Fitriani Apresiasi Anies Baswedan Hadiri Kemah Restorasi.
Kabupaten Bandung Barat.Swara Wanita Net.-Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari Partai NasDem Anies Baswedan menjadi menutup kegiatan kemah restorasi dan sekolah calon legislatif gelombang ke enam partai NasDem, di Perkemahan Kebon Pinus Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Rabu (7/6/2023).
Kegiatan tersebut, turut dihadiri oleh Ketua DPW NasDem Jabar Saan Mustopa, Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali, Anggota DPR RI dari Partai NasDem Muhammad Farhan hingga Anggota DPRD Jawa Barat Tia Fitriani.
Sebelum Aneis naik panggung untuk menyampaikan orasi, para kader NasDem berkali-kali meneriakan Anies Baswedan Presiden 2024.
Teriakan-teriakan dari para kader pun membuat Anies merasa terhormat.
“Saya merasa terhormat dipercaya menjadi Bacapres yang di usung dari partai NasDem Ini sebagai sebuah kepercayaan dan amanah yang memiliki tanggung jawab besar, ini adalah tanggung jawab yang tidak kecil pada saya,” ucapnya.
Anies pun menyebut jika Jabar ini merupakan kunci untuk memenangkan Pilpres 2024 mendatang.
Pada kesempatan yang sama Tia Fitriani Anggota DPRD Jabar Fraksi Nasdem mengapresiasi kehadiran Anis Baswedan pada kegiatan kemah restorasi dan sekolah calon legislatif gelombang ke enam partai NasDem.
Tia Fitriani pun mengajak para kader NasDem yang ada di Jabar untuk berjuang memenangkannya.
“Apa yang disampaikan capres kita Anies Baswedan bahwa Jawa Barat ini kunci untuk keberhasilan, maka harus siap menangkan Jawa Barat”,ucapnya.
Kegiatan itu sudah dimulai dari 21 Mei dan akan berakhir pada 8 Juni 2023, kegiatan Kemah Restorasi dan Sekolah Calon Legislatif ini digelar non-stop selama 18 hari.
“Untuk gelombang terakhir ini, diikuti dari Jabar 1 yaitu Kota Bandung sama Kota Cimahi. Sedangkan Jabar 7 yakni Kabupaten Karawang, Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Purwakarta,” kata Tia Fitriani.
Pada gelombang keenam sekaligus terakhir ini, dua dapil dari Partai NasDem ditempa selama empat hari dan tiga malam di Kemah Restorasi dan Sekolah Calon Legislatif *