Kenal Pamit Kapolsek Solokan Jeruk Polresta Bandung Dari AKP Tachya Madjid SHI Kepada Iptu Fathan Malisi SH
Kab. Bandung. swarajabbarnews.com.-Sabtu 26 April 2025, Kapolsek Solokan Jeruk Polresta Bandung Menggelar Acara Pisah Sambut Atau Kenal Pamit Dari Kapolsek Lama Sertijab Kepada Kapolsek Baru, AKP Tachya Madjid SHI, (Prn) Kepada Iptu Fathan Malisi SH, Acara ini diselenggarakan di Mako Solokan Jeruk Kecamatan Solokan Jeruk Kabupaten Bandung pada Sabtu 26 April 2025.
Acara Sertijab ini dihadiri oleh Forkopimcam Solokan Jeruk, Seluruh Bayangkari Ranting Solokan Jeruk, Para Kepala Desa Sekecamatan Solokan Jeruk, Kepala KUA, Para Tokoh, Perwakilan Perusahaan, Ormas, LSM, Pokdar Kamtibmas, Kepala UPT Solokan Jeruk, Para Tamu Undangan Dari Unsur Elemen Terkait Penting Lainnya.
Kenal Pamit Kapolsek Solokan Jeruk Polresta Bandung Diwarnai Kebersamaan Suasana Hangat Menyelimuti Suasana Pisah Sambut Atau Sertijab, Kapolsek Lama AKP Tachya Madjid SHI (Prn) Menyerahkan Jabatannya Kepada Kapolsek Baru Iptu Fathan Malisi SH, Dalam Sambutannya Kapolsek AKP Tachya Madjid SHI (Prn) Pertama Tama kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak, Rekan anggota Polsek Solokan Jeruk atas dukungannya yang sudah bekerjasama dengan baik bersama kami Dan banyak Moment moment yang paling berharga selama tugas di Polsek Solokan Jeruk menjadi kenangan.
AKP Tachya Madjid SHI (Prn) ucapan terimakasih juga kepada seluruh elemen masyarakat, Forkopimcam Solokan Jeruk juga kepada seluruh elemen terkait lainnya yang sudah ikut mendukung dan membantu bekerja sama dalam berbagai hal terutama dalam menjaga keamanan ketertiban kenyamanan di wilayah Solokan Jeruk dan sekitarnya, kami Berharap semoga Polsek Solokan Jeruk kedepannya lebih maju dan lebih sukses dan lebih kondusif lagi dibawah kepemimpinan Kapolsek baru Iptu Fathan Malisi SH.
Sementara itu, Kapolsek yang baru Iptu Fathan Malisi SH., Mengucapkan Terimakasih atas kepercayaannya dari berbagai pihak atau dari unsur elemen lainnya yang sudah mempercayai saya bergabung bersama di Polsek Solokan Jeruk Polresta Bandung ini, Semoga kami dapat menjalankan tugas tugas kami sebagai Kapolsek di Solokan jeruk ini dan tentunya kami akan berusaha meneruskan kinerja Kapolsek terdahulu dan mohon bimbingan dan arahanya agar kiranya kami dapat melaksanakan tugas tugas kami dengan baik untuk keamanan kenyamanan, Pelayanan dan ketertiban diwilayah kecamatan Solokan Jeruk dan sekitarnya,” ujarnya,*(Didi.S.)