Tasik Kota Gencarkan Vaksinasi, Kapolres Pantau Langsung ke Tingkat RW
TASIKMALAYA.SJN COM,-Mangkubumi- Gerai Vaksin Presisi Polres Tasikmalaya Kota datangi langsung Wilayah RW 01 dan RW 02 Sambong asem Kelurahan Mangkubumi Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya, Sabtu (23/10/21)
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan, SH., S.I.K., M.Si. didampingi Wakapolres Kompol Agus Syafruddin, SE., MH., Kabag Ops Kompol Shohet, SH., MH. dan Kapolsek Mangkubumi IPTU Hartono, SH. meninjau langsung pelaksanaan Gerai Vaksin Presisi yang bertempat di Madrasah Diniyah Al Huda.
“Gerai Vaksin Presisi Polres Tasikmalaya Kota setiap hari gencarkan kegiatan vaksinasi sampai ke Wilayah RW, ternyata hal ini sangat tepat karena langsung menyentuh sasaran,” ungkapnya.
Ketua RW 02 Sambongasem Jajang (52) sangat mengapresiasi kegiatan Gerai vaksin Presisi yang dilaksanakan di Wilayahnya. “Alhamdulilah warga dua RW disini sangat antusias, sudah sekitar 300 orang melaksanakan vaksinasi, saya sangat berterima kasih kepada Polres Tasikmalaya Kota yang mau turun langsung ke RW, masyarakat merasa terlayani dengan baik oleh kegiatan ini,” ucapnya.
“Warga disini mayoritas pekerjaanya Home Industri sendal, diharapkan setelah mengikuti vaksinasi ini diberikan kesehatan sehingga aktifitas ekonomi bisa berjalan normal kembali,” harapnya. (Joy)