TNI

Karya Bakti TNI Wujudkan Mimpi Warga Burujul Jaya

BANDUNG.SJN COM.-Salah satu program pembinaan teritorial kemanunggalan TNI dan Rakyat dalam rangka mewujudkan ketahanan nasional dan kesejahteraan masyarakat, adalah Karya Bakti TNI dan Bakti Sosial.

Menyikapi hal itu, Kodam III/Siliwangi wujudkan impian warga masyarakat Desa Burujul Jaya Kecamatan Parungponteng, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat melalui kegiatan Karya Bakti TNI dan Bakti Sosial.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh prajurit jajaran Kodam III/Slw dimulai sejak 17 November hingga 7 Desember 2021, kemarin dan telah menyelesaikan Pembukaan dan Pengerasan Jalan sepanjang 1.300 M x 2,5 M, Rehab Rutilahu sebanyak 5 unit, Rehab Masjid 1 unit serta Rehab Sekolah 1 unit.

Hal itu dibenarkan Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto, saat ditemui di ruang kerja Kapendam III/Slw Jalan Aceh No. 69 Kota Bandung Jawa Barat, Kamis (9/12/2021).

Lanjutnya mengatakan, kegiatan itu telah selesai dan sudah resmi ditutup Bapak Kasdam III/Slw Brigjen TNI Darmono Susastro. Kegiatan penutupan dilaksanakan di halaman Desa Burujul Jaya, Selasa kemarin, ujar Kapendam.

Hadir pada acara tersebut, Kasiter Korem 062/TN, Dandim 0612/Tsm, Wakil Bupati dan unsur Forkompimda Kabupaten Tasikmalaya, Camat Parungponteng, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat serta pejabat lainnya.

Kapendam pun menyampaikan, dalam membangun suatu wilayah adalah suatu kewajiban kita bersama dan kita bisa melihat hasil dari pelaksanaan Karya Bakti di Desa Burujul Jaya baik hasil pembukaan dan pengerasan jalan, Rehab Rutilahu, Rehab Masjid, serta Rehab Sekolah.

“Keberhasilan ini, karena warga masyarakat pada saat pengerjaan bisa bekerjasama dan kami berharap gunakan sebagaimana mestinya untuk dijaga dan dirawat agar lebih lama masa pakainya,” pesannya.

Disamping melaksanakan karya bakti, Kodam III/Slw juga melaksanakan bakti sosial dengan memberikan sembako kepada masyarakat yang saat itu sedang melaksanakan vaksinasi, diberikan kepada masyarakat sebanyak 500 orang.

Ditempat berbeda, Wakil Bupati Tasikmalaya Cecep Nurul Yakin menyampaikan terima kasih dan rasa bangganya karena keberhasilan yang telah dicapai. Selain itu, dirinya berharap terjalin kerja sama yang sudah baik semakin ditingkatkan kembali khususunya di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

“Pemerintah daerah memiliki harapan, terhadap peningkatan jalinan kerja sama antara seluruh instansi, baik TNI, Polri maupun sipil di wilayah Tasikmalaya, dalam kontek peningkatan kesejehteraan masyarakat pada aspek seluruh kehidupan,” harap Wakil Bupati Tasikmalaya. (Pendam III/Siliwangi).