Kasad Menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat Pangdam III/ Siliwangi Dan Sektor 6 Citarum Harum
JAKARTA.SJN COM, – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa menerima laporan Korps kenaikan pangkat Pangdam III/Siliwangi Letjen TNI Tri Soewandono bertempat di Lantai Dasar Gedung E Mabesad Jalan Merdeka Jakarta, Senin (7/10).
Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Candra Wijaya mengatakan, ” selain Letjen TNI Tri Soewandono, ada enam Pati TNI AD lainnya yang menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula diantaranya, empat Pati berpangkat Brigjen naik pangkat menjadi Mayjen dan dua Kolonel naik pangkat menjadi Brigjen.
Keempat Pati yang naik menjadi Mayjen diantaranya Mayjen TNI Isaac Marcus Pattieilohy Sahli Bidang Sosbud Setjen Wantanas, Mayjen TNI Yoseph Puguh Eko Setiawan Deputi Bidang Penanggulangan dan Pemulihan BSSN, Mayjen TNI Purnomo Sidi Sahli Bidang SDM dan Teknologi Kemenko Polhukam dan Mayjen TNI Suharyanto Sesmilpres Kemensetneg, ” ungkap Kadispenad.
Sementara yang naik pangkat dari Kolonel menjadi Brigjen adalah Brigjen TNI Yudi Zanibar, S.I.P, Dansektor 6 Citarum Harum yang menjadi Bandep Ur. Lingkungan Strategis Nasional pada Deputi Bid. Pengkajian dan Penginderaan Setjen Wantannas dan Brigjen TNI Purwo Sudaryanto Bandep Ur. Lingkungan Sosial Setjen Wantannas.
Sebelumnya, ketujuh Pati TNI AD naik pangkat bersama lima Pati TNI AL, dan satu Pati TNI AU telah melakukan laporan Korps kenaikan pangkat kepada Panglima TNI Marsekal TNO Hadi Tjahjanto di Ruang Hening Gedung Soedirman Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur Jumat lalu (4 Oktober 2019).
Acara laporan Korps kenaikan pangkat ditandai dengan laporan resmi dari para Pati yang naik pangkat dihadapan Kasad dan sekaligus pemberian ucapan selamat dari Kasad didampingi Ketua Umum Persit KCK Ny. Hetty Andika Perkasa kepada Pati yang pangkat didampingi para istri masing-masing.
Hadir pada acara tersebut, Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman, Irjenad, Kasahli Kasad, para Asisten Kasad, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Hetty Andika Perkasa dan Wakil Ketua beserta para Pengurus Persit Pusat. (Pendam III/Siliwangi).