TNI

Mengasah Bakat Mutiara Cilik Papua

WAMBES.SJN COM,-Danpos Wambes Letda Czi M.Rahmat Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, berinisiatif membantu para guru di SD Inpres Wambes memberikan pelatihan olah raga bola volly kepada anak-anak sekolah dasar tersebut.

Kegiatan memberikan pelatihan olah raga bola volly itu bertempat di lapangan volly Desa Wambes PIR-V, Distrik Mannem Kabupaten keerom Provinsi Papua, Kamis (24/10).

Olah raga bola volly sebetulnya bukan merupakan cabang olah raga yang disukai oleh anak-anak di pedalaman papua. Seluruhnya hampir menyukai olahraga sepak bola.

Sebagian mereka  berangan-angan ingin menjadi pemain sepak bola profesional dengan bisa memperkuat kesebelasan yang berada ditanah Papua.

Tetapi alasan tersebut tidak menyurutkan semangat Personel Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Wambes untuk memberikan pelatihan olah raga bola volly, karena masih banyak juga sebagian kecil anak-anak dipedalaman Papua yang mempunyai cita-cita menjadi pemain volly yang bisa mengharumkan nama Papua kelak.

Mengingat masih banyaknya anak- anak sekolah dasar yang menyukai olah raga bola volly, personel Pos membantu memfasilitasi dengan memberikan ilmu dasar bola volly yang benar.

Seperti diketahui, beberapa orang personel yang saat itu memberikan pelatihan olah raga bola volly,  merupakan bagian dari tim atlet volly terbaik dari satuan Yonif Raider 300/Bjw yang pernah memperkuat Kodam III/Siliwangi dalam beberapa event pertandingan bola volly antar Kodam. Sehingga hal itu mempermudah bagi personel Pos Wambes dalam memberikan ilmu bola volly kepada anak-anak SDN Inpres Wambes.

Dengan berpakaian olah raga yang sederhana dan sarana lapangan bola volly yang alakadar nya, menjadi sesuatu yang bermakna dan bernilai tinggi bagi Personel Pos Wambes.

Karena semua itu menjadi suatu kepuasan dan kebanggan yang tidak terhingga.

Karena ilmu yang bermanfaat adalah ilmu yang diberikan untuk sesama.

Ditempat terpisah Kepala sekolah SDN Inpres Wambes Bapak Sepnat Ronggamusi mengucapkan banyak terima kasih dan bangga kepada Personel Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Wambes yang turut andil dalam memberikan pelatihan olahraga bola volly kepada anak didiknya.

Karena ditengah keterbatasan sarana prasarana dan terbatasnya tenaga pengajar olah raga di sekolah dasar tersebut, Personel Pos Wambes begitu peduli dengan bakat olah raga bola volly yang dimiliki oleh anak-anak sekolah dasar itu, dengan kedepan  harapannya mutiara cilik papua dari Wambes bisa mengharumkan nama Papua dibidang olah raga bola volly. (Pendam III/Siliwangi).