Olahraga

Jabar International Marathon (JIM) 2018 Berlangsung Sukses

PANGANDARAN.SJN COM. -Jabar International Marathon (JIM) 2018 yang dilaksanakan oleh Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Provinsi Jawa Barat di Kabupaten Pangandaran pada Minggu (2/12/2018), berlangsung sukses.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Barat Yudha M Saputra mengatakan, pada acara Jabar International Marathon kali ini diikuti 1.200 peserta dari berbagai daerah dan luar negeri.

“Selain peserta dari Indonesia, ada 70 peserta dari luar negeri yang terdiri dari Negara Jepang, Ethopia, Korea, China, Malayasia, Kenya, dan Angola,” kata Yuda.

Yuda mengemukakan, para peserta JIM melintasi rute garis pantai Pangandaran hingga pantai Batu Hiu. Peserta harus menyelesaikan jarak penuh dalam waktu yang telah ditentukan sesuai kategori lomba.

Kategori yang dilombakan di antaranya Full Marathon sejauh 42,195 kilometer dalam waktu tempuh 7 jam. Kategori Half Marathon 21,0975 km dengan waktu tempuh 4 jam.

Selain itu ada kategori 10 km dalam waktu tempuh 2 jam dan 5 km dengan waktu tempuh 1 jam. “Kami akan mengupayakan JIM kali ini mendapat sertifikasi IAAF pada penyelenggaraan berikutnya,” ujar Yuda.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan, pelaksanaan JIM 2018 diharapkan meningkatkan angka kunjungan wisatawan ke Kabupaten Pangandaran dan Jabar selatan. “Kegiatan ini bakal menunjang Program Pemprov Jabar dalam pengembangan pariwisata Jabar selatan,” kata Jeje.

Pada kegiatan JIM 2018 hadiah total mencapai Rp.619 juta dengan rincian, Full Marathon sebesar Rp151.650.000, Half Marathon Rp83.425.000, 10K Rp47.150.000, dan 5K Rp27.600.000.(is)