Ragam

Sang Jit

BANDUNG.SJN COM.-保留尊重祖先的传统
Bǎoliú zūnzhòng zǔxiān de chuántǒng artinya melestarikan tradisi menghormati leluhur
Sang Jit adalah tradisi prosesi lamaran sebelum pernikahan biasanya sebulan atau 2 minggu sebelum pernikahan. Sang Jit adalah hari penetapan setelah sebelumnya ada pertemuan keluarga sebelum sang jit di tetapkan.

Menurut Wikipedia Sang jit-thau dalam dialek Hokkian (送日頭 Mandarin: Sòng rì tou) atau sering disebut sang jit adalah ritual pertunangan dalam tradisi Tionghoa. sang jit secara harafiah dalam bahasa Indonesia berarti hari seserahan
Waktu pelaksanaan biasanya pukul 10 pagi hingga pukul 1 siang

Sang Jit juga biasanya dilakukan untuk memperkenalkan sanak family dari kedua mempelai, dan untuk mengakrabkan kedua keluarga. Sehingga ketika di hari pernikahan mereka sudah saling mengenal.
Seluruh keluarga dari pihak wanita akan di pimpin oleh anggota keluarga yang di tuakan. Wakil dari keluarga calon mempelai wanita biasanya dipilih yang sudah menikah.

Rombongan calon mempelai pria terdiri dari orang orang yang belum menikah dan akan menyerahkan baki seserahan secara berurutan dimulai dari baki untuk orang tua calon mempelai wanita hingga baki untuk calon mempelai wanita. Para pembawa baki calon mempelai pria akan mendapatkan angpao dari ibu calon mempelai wanita agar mereka yang membawa baki juga supaya cepat dapat jodoh. Bila mempelai wanita memiliki kakak yang belum menikah, maka calon mempelai pria harus membawa barang pelangkah untuk kakak calon mempelai wanita biasanya di tentukan oleh kakak calon mempelai wanita sebelum acara sang jit. Jadi ketika acara sang jit sudah tinggal membawakannya.

Biasanya jumlah barang bawaan lamaran berjumlah 8 yang memiliki arti genap kesempurnaan. Karena angka 8 menyambung tidak putus.
Barang yang di bawa antara lain
Keranjang pertama ang pao isinya uang lamaran, jumlahnya sudah disepakati sebelum acara sang jit.
Keranjang kedua yaitu perhiasan berupa gelang atau kalung
Keranjang ketiga berupa pakaian mempelai wanita
Keranjang ke empat minyak wangi memiliki arti supaya rumah tangganya harum mewangi
Keranjang ke lima berupa sepatu untuk wanita
Keranjang ke enam berupa buah buahan isinya jeruk, anggur, apel, buah pear dan kiwi
Keranjang ke tujuh alat alat make up mempelai wanita
Keranjang ke delapan berupa permen dan manisan memiliki arti supaya kehidupan rumah tangganya manis
Semua barang bawaan calon mempelai pria di terima oleh 8 orang keluarga dari mempelai wanita yang belum menikah, dan yang menerima barang bawaan lamaran juga dapat ang pao dari ibu mempelai wanita supaya mereka juga cepat dapat jodoh
Keranjang yang berupa perhiasan dibuka, dan di pakaikan kepada mempelai wanita.
Setelah prosesi lamaran selesai. Mereka saling memperkenalkan anggota keluarga kedua mempelai mulai dari mempelai pria kemudian mempelai wanita.
Kemudian mereka makan.(Jeremy Huang)