Regional

Joni GunawanTerpilih Menjadi Ketua Lokal 05 Tasikmalaya Untuk Priode 2021-2025

Tasikmalaya. Swara Jabbar Com.-Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) lokal 05 Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya Jawa Barat menggelar Musyawarah Lokal (Muslok) bertujuan melakukan pemilihan ketua lokal RAPI 05 yang bertempat di aula sekertariat lokal 05 jln Pemuda Kota Tasikmalaya minggu 17/04/2022.

pada kesempatan itu dihadiri oleh ketua Wilayah 15 kota dan kabupaten Tasikmalaya Agus Nugroho dan para tamu undangan lainnya.

terima kasih kepada seluruh anggota RAPI Lokal 05 Tasikmalaya yang telah memilih dan mempercayakan kepada kami untuk memimpin dengan ini kami mengajak teman-teman anggota RAPI Lokal 05 mari kita bersama-sama lebih memajukan dan mengembangkan organisasi ini,” kata TB Joni Gunawan (JZ 10 EJN)

Masih dikatakan Joni dalam menjalankan organisasi, sebagai pengurus tentunya akan senantiasa mengikuti program kerja khususnya diwilayah 15 Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Tasikmalaya umumnya dari pusat Nasional baik itu program rutin yaitu bantuan komunikasi, kebencanaan dan sebagainya,”sambungnya.

Kami berharap para pengguna radio yang belum memiliki izin akan kita himpun untuk masuk menjadi calon anggota RAPI agar mereka dalam menggunakan radio aman dilindungi oleh hukum karena setiap pengguna radio itu harus berizin,”harapnya.

Sementara itu Agus Nugroho selaku Ketua Wilayah 15 untuk kota dan kabupaten Tasikmalaya berikan apresiasi atas terselenggara kegiatan ini, mengingat masih dalam suasana pandemi Covid-19 pelaksanaan Muslok ini sesuai anjuran pemerintah dan berkat kesadaran dari semua peserta yang hadir, pelaksanaan kegiatan dilakukan sesuai protokol kesehatan,”pungkasnya.(Joy)