Parlementaria

Hj.Elin Suharliah Apresiasi Investment Roadshow

Bandung.Swara Jabbar Com.-Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat Hj.Elin Suharliah mengapresiasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu mulai menggelar Investment Roadshow yang merupakan rangkaian dari Road to West Java Investment Summit 2023.yang digelar di Raffles Hotel, Jakarta, Selasa (13/6/2023).

Legislator PDI Perjuangan Hj.Elin Suharliah menuturkan semoga dengan inovasi dan koloborasi menjadikan Jawa Barat menjadikan daerah yang unggul dalam menarik invesatsi di level Asia Tenggara sehingga dapat menghadirkan sebanyak mungkin investor ujarnya.

Provinsi Jawa Barat, kita ketahui Tercatat realisasi investasi di Jabar mencapai Rp174,6 triliun pada 2022. Angka itu menjadi yang tertinggi di Indonesia.

Pada periode Januari-Maret (Triwulan I) 2023, realisasi investasi di Jabar sebesar Rp50 triliun. Jumlah itu juga menjadi yang tertinggi di Indonesia ungkap Hj.Elin Suharliah.

Hj.Elin Suharliah mengatakan Jawa Barat merupakan Daerah yang unggul dalam investasi karena infrastur yang memadai, Sumber Daya Manusia (SD) yang produktif, pelayanan investasi yang sangat baik serta iklim investasi yang kondusif sehingga banyak investor yang mau menanamkan inestasinya di Jawa Barat Pungkasnya.(AP)