PDI PERJUANGAN PURWAKARTA GELAR “MUSANCAB” TEMPUH PROTOKOL KESEHATAN COVID-19
PURWAKARATA.SJN COM.-Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDI Perjuangan) Kabupaten Purwakarta, menggelar kegiatan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) secara bersamaan wilayah satu di enam kecamatan. Kegiatan tersebut meliputi Kecamatan Sukatani, Sukaseri, Jatiluhur, dan kecamatan Bungursari,. Adapun lokasi MUSANCAB bertempat di Padepokan Sanggar Seni Desa Ciakobandung, kecamatan Jatiluhur, kabupaten Purwakarta,,Minggu (6/9/2020)
Hadir dalam acara tersebut, pengurus DPC, Anggota Dewan PDI Perjuangan, BP. BAPILU, BADIKLAT, BAGUNA, BAMUSI PDI Perjuangan dan Banteng Muda, serta turut hadir Kordinator Jabar Tujuh DPD Jawa Barat, Toto Suripto, SE.
Menurut Ketua DPC PDI Perjuangan Purwakarta Sutisna SH, MH, bahwa kegiatan tersebut merupakan amanat Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga Partai (AD/ART) Peraturan Partai (PP), serta mandat yang diberikan oleh DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat kepada DPC Partai, untuk menyelenggarakan kegiatan Musyawarah Anak Cabang di Kabupaten Purwakarta.
“Sebagaimana amanah yang tertuang dalam Anggaran Dasar Partai Pasal 77 dan Anggaran Rumah Tangga Partai Pasal 75, kemudian Peraturan Partai No. 09 Tahun 2020, serta mandat DPD Partai kepada DPC Partai untuk menyelenggarakan Musancab di Kabupaten Purwakarta,” terang Kang Tisna dalam sambutannya.
Saat dikonfirmasi mengenai pelaksanaan yang dilakukan secara terpisah, Ketua DPC PDI Perjuangan Purwakarta menjelaskan, bahwa itu langkah penyesuaian dengan kondisi di tengah wabah Covid-19.
“Memang biasanya kegiatan Musancab itu digelar secara serentak dan dalam satu tempat. Dikarenakan wabah Covid-19 yang sedang kita perangi bersama saat ini, maka untuk memutus mata rantai penyebarannya, tidak mungkin kan ratusan orang bahkan bisa seribuan orang berkumpul, maka dilaksanakanlah secara terpisah. Dan kami memastikan semuanya berjalan dengan menerapkan standar protokol kesehatan, karena kami juga telah mengantongi izin secara resmi penyelenggaran kegiatan di tengah Pandemi Covid-19,” imbuh Politisi PDI Perjuangan tersebut.
kegiatan Musancab Partai berlambang “Banteng Moncong Putih” tersebut, berlangsung dengan lancar dan sukses. Dimulai dengan acara pembukaan, jalannya persidangan, pembacaan rekomendasi DPD Partai dalam penentuan Ketua, Sekretaris, Bendahara PAC (dalam amplop tersegel), hingga prosesi pelantikan. Kang Tisna menambahkan, “Syukur alhamdulillah Musancab 5 Kecamatan dan akan terus berjalan ke PAC lainya se – Kabupaten Purwakarta ini berjalan dengan Lancar, sukses, dan tanpa hambatan yang berarti.
Juga sebagaimana Pesan Ibu Ketua Umum Dr (H.C.) Hj. Megawati Soekarno Putri, untuk terus bergotong-royong bersama rakyat dalam menghadapi Covid -19 ini, serta terus melaksanakan kerja-kerja partai bersama rakyat dan di tengah-tengah rakyat.
Serta sama halnya sesuai harapan Ketua DPD PDI Perjuangan Kordinator Jabar Tujuh DPD Jawa Barat, Toto Suripto, SE. bahwa Musancab hari ini harus melahirkan para pejuang dan petugas partai yang menjunjung tinggi ideologi, berwatak kerakyatan, serta menggambarkan partai pelopor,” tutupnya. (Supriyadi)