Parlementaria

Dukung Secara Optimal UPT Pembibitan Nasional Domba Margawati Garut.

Garut.Swara Jabbar Com.-Komisi II DPRD Jawa Barat melakukan kunjungan kerja ke Balai Pengembangan Perbibitan Domba dan kambing di Margawati Kabupaten Garut terkait dengan program kegiatan kepada kelompok ternak beberapa waktu lalu.Kunjungan ini di pimpin oleh Wakil Ketua Komisi II DPRD Jabar Lina Ruslinawati.

Wakil Ketua Komisi II DPRD Jabar Lina Ruslinawati menuturkan Sejak pertama kali dibuka pemerintah Jawa Barat 1975, UPT balai pembibitan Margawati, memang memegang peranan penting dalam mempertahankan salah satu plasma nutfah asli bangsa Indonesia itu.

“Selain sudah ISO 9000, dan ber-SNI, dan terdaftar secara resmi di Roma (Italia), sebagai nutfah asli bangsa Indonesia,” ujarnya.

Lebih lanjut Politisi Partai Gerindra menuturkan UPT pembibitan domba Garut Margawati memiliki tugas menghasilkan bibit domba Garut unggul di tanah air. “Mungkin kami satu-satunya di Indonesia yang dipertahankan pemerintah untuk mengembangbiakkan khusus domba Garut,” tandasnya.

Balai Pengembangan Perbibitan Ternak Domba dan Kambing Margawati merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis Dinas di Lingkungan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat yang mempunyai tugas pokok melaksanakan kegiatan teknis operasional dan/atau kegiatan teknis penunjang tertentu di bidang pengembangan perbibitan ternak domba dan kambing meliputi pembibitan serta distribusi dan informasi.Eksistensi pungkas Lina. (AP)