Pendidikan

JATNIKA KEPSEK PEMBEDA DI SMPN 6 SUMEDANG

Sumedang, Swara Jabbar Com.-Khususnya di Kabupaten Sumedang, masih jarang kepala sekolah berangkat dari pelaku seni. Dari angka jumlah yang kecil ini, Jatnika Kepala SMPN 6 Sumedang, salah satunya.

Sedikitnya, 3 bidang seni ia kuasai. Melukis, pembuat bonsai dan nyanyi. Selaku pelaku seni lukis, ia buktikan, gambar-gambar di dinding sekolah SMPN 6 Sumedang, hasil karyanya sendiri. Membonsai, boleh dikata, berikan andil untuk bomingnya pecinta bonsai di lingkungan Disdik Sumedang.

Tidak dipungkiri, SMPN 6 Sumedang di tangan seorang Jatnika. Mampu bermetamorfosa jadi sekolah bermarwah seni. Jejeran karya lukis di dinding-dinding sekolah. Ibarat siratan literasi yang penuh makna. Apalagi akhir-akhir ini, ia ciptakan karya rupa angka 6 di gerbang masuk sekolah dengan tafsiran konotatif yang universal.

Tentang gerakannya yang kreatif tadi, Jatnika warga Desa Baginda ini, pernah ungkapkan motto juangnya selama ini,” Prinsif saya, bila tidak jadi yang pertama, jadilah yang terbaik. Bila tidak mampu jadi yang terbaik, jadilah yang berbeda. Jadi, buat saya, yang pertama jadi kepala di sini bukan. Terbaik pun tidak. Ya, paling jadi pembeda saja,” ujarnya. ( Tatang Tarmedi )