Parlementaria

Legislator PDIP Hj.Elin Suharliah : Perpustakaan Digital Memiliki Peran Penting.

Bandung.Swara Wanita Jabbar Com.-Perpustakaan digital merupakan sistem yang berisi berbagai layanan dan media informasi untuk membantu dalam mengakses objek informasi melalui perangkat digital. Didalam perpustakaan digital tidak hanya terpaku pada dokumen buku elektronik dan jurnal tetapi terdapat juga artefak dalam bentuk digital. Perpustakaan digital dapat dijadikan media pendukung pembelajaran jarak jauh sebagai sumber pembelajaran online.

 

Pembelajaran jarak jauh berkaitan erat dengan perpustakaan karena perpustakaan merupakan elemen penunjang di dunia pendidikan. Maka dari itu dengan adanya perpustakaan digital para peserta didik dapat dengan mudah mencari sumber referensi untuk media pembelajaran. Melalui perpustakaan digital para peserta didik dapat mengakses perpustakaan di mana pun kapan pun tanpa batasan waktu dan tempat.Hal ini dikatakan Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat Hj.Elin Suharliah.

 

Legislator PDI Perjuangan Hj.Elin Suharliah Dapil Jabar III (Kabupaten Bnadung Barat) menuturkan Didalam perpustakaan digital tidak hanya terpaku pada dokumen buku elektronik dan jurnal tetapi terdapat juga artefak dalam bentuk digital. Perpustakaan digital dapat dijadikan media pendukung pembelajaran jarak jauh sebagai sumber pembelajaran online.

 

Perpustakaan digital dapat menjadi salah satu sebab meningkatnya budaya membaca .Sebab perpustakaan digital menyediakan semua kebutuhan pendidikan yang dapat di akses dimana saja dan kapan saja ungkapnya.

Lebih jauh Hj.Elin Suharliah mengatakan Dengan menghidupkan segala fasilitas digital perpustakaan yang ada kita dapat memaksimalkan pemenuhan informasi pendidikan,Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghidupkan perpustakaan digital, seperti mengembangkan sitem informasi perpustakaan, membuat aplikasi dan meningkatkan website perpustakaan.
Perpustakaan digital memiliki peranan yang sangat penting sebagai media pembelajaran online.

 

Perpustakaan digital dapat menyediakan segala bentuk keperluan pendidikan dari jarak jauh. Perpustakaan digital juga dapat menjadi sarana pengarahan tentang pentingnya budaya membaca Pungkas Politisi Perempuan PDI Perjuangan Hj.Elin Suharliah.