Regional

Bupati Bandung Melantik Asep Teddy Setiadi Drs., MT Direktur Operasional PDAM Tirta Raharja

KAB BANDUNG.SJN COM.-Berdasarkan Wawancara Akhir dengan KPM serta merujuk kepada Berita Acara No. 539/BA.14/PANSEL tentang Penetapan Calon Direktur Operasional Perumda Air Minum Tirta Raharja dan Berita Acara No. 539/BA.15/PANSEL tentang Penetapan Calon Anggota Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Raharja

Maka telah ditetapkan Asep Teddy Setiadi Drs., MT, dinyatakan Terpilih sebagai Direktur Operasional Perumda Air Minum Tirta Raharja dan Dadi wardiman S.Sos, I, SH, MH, Terpilih sebagai Anggota Dewan pengawas Perumda Air Minum Tirta Raharja Periode 2021 – 2026.

Kami juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya bagi para peserta yang tidak terpilih dan telah mengikuti kegiatan seleksi penerimaan Calon Direktur Operasional dan Anggota Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Raharja.

Bupati Bandung H.Dadang Supriatna S.Ip M.Si, menjelaskan bahwa target dalam memenuhi pelanggan masih banyak, sebab 100 ribu pelanggan masih belum tercapai. Maka dengan pelantikan Asep Teddy Setiadi, dan Dadi Wardimah, diharapkan harus gerak cepat dalam menangani atau memenuhi kebutuhan air minum.”Tegasnya

“Saya ucapkan selamat dan berharap Kepada Direktur Operasional Perumda Air Minum dan Dewan Pengawas mengutamakan titik titik wilayah yang membutuhkan air minum dan terutama di 8 Kecamatan terutama wilayah Cileunyi.
Menurut Asep saat di wawancara awak media mengatakan ,,saya mengucapkan syukur yang sebesar-beslarnya pada Bupati yang telah melantik dan saya akan menjalankan amanah dan tugas jabatan sebaik-baik nya dan menunjukkan etika jabatan dengan penuh rasa tanggung jawab
Bahwa saya akan menjaga integritas tidak menyalahkan gunakan kewenangan,serta menghindari diri dari perbuatan tercela ungkapnya,, (Dian )