Parlementaria

Digital Literasi Cegah Hoaks

Subang.Swara Jabbar Com.Sebagai upaya untuk pantau kesiapan dan persiapan menjelang Analog Switch Off (ASO) televisi analog dan peninjauan Saber Hoaks diwilayah Kabupaten Subang.

Anggota DPRD Jabar dari Fraksi PDI Perjuangan, Hj Elin Suharliah bersama rombongan Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat melakukan kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi Dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Subang, Jalan Mayjen. Sutoyo no. 46, Karang anyar, Kecamatan Subang, Kabupaten Subang,
Politisi Perempuan Partai PDI Perjuangan mengatakan Kementerian Komunikasi Dan Informasi (Kemenkominfo) sebagai induk penyiaran di Indonesia sudah cukup baik dalam menyosialisasikan ASO yang dilakukan secara masif.

“Supaya program ini berjalan sukses Komisi 1 DPRD Jabar meminta stakeholder untuk mempersiapkan secara matang di Jawa Barat. Termasuk bagaimana nanti agar jangan sampai penduduk yang banyak di Jawa Barat ini nanti tidak merata, justru yang membutuhkan yang tidak kebagian lantaran topografinya yang sulit,”ujarnya.
Legisalator Dapil II (Kabupaten Bandung Barat) mengungkapkan berdasarkan data di Jawa Barat ada 12 Kabupaten/Kota yang masuk pada ASO tahap pertama, yaitu Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Kota Banjar, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Pangandaran dan Kabupaten Cianjur.

“Sementara untuk Pembentukan Unit Jabar Saber Hoaks (JHS) di Kabupaten dan Kota se-Jawa Barat saat ini sudah ada delapan kabupaten/kota yang mereplikasi JSH, yaitu Kota Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Subang, Kabupaten Sumedang, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Garut, Kota Cirebon, dan Kabupaten Cirebon,”ungkapnya.(AP)