Parlementaria

Anggota DPRD Jabar Tia Fitriani Ikuti Kemah Restorasi Gelombang 5

Kab Bandung Barat.Swara Jabbar Com.-Kemah Restorasi (Kemros) dan Sekolah Caleg Partai NasDem Gelombang 5 digelar di Bandung, Jawa Barat. Yang dihadiri peserta para caleg DPR RI, DPRD Jabar, DPRD Kabupaten / kota meliputi dapil Jabar 2 (Kabupaten Bandung, Bandung Barat, ) dapil Jabar 8 (Kota Cirebon. Kab Cirebon, Kab Indramayu)

Hadir juga Tia Fitrian anggota DPRD Jabar selaku panitia kegiatan sekaligus peserta kegiatan pada kali ini.

Dalam kegiatan pembukaan Kemros gelombang 5 tersebut, Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat Saan Mustopa serta menegaskan peran kaum perempuan dan keterwakilannya di legislatif.

Hal itu disampaikan Saan di hadapan ratusan bacaleg Partai NasDem Dapil Jabar II dan Jabar VIII dalam pembukaan Kemah Restorasi dan Sekolah Caleg Partai NasDem Gelombang 5 di Cikole, Lembang, Jumat (2/6/2023).

“Menjadi komitmen Partai NasDem untuk memberikan ruang, kesempatan, bahkan mendorong agar para perempuan yang daftar di NasDem tidak hanya kuota 30% tapi juga kita berusaha agar mereka terpilih,” ujar Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat Saan Mustopa.

Pada kesempatan yang sama Tia Fitriani menyampaikan,” Para peserta sekolah legislatif ini yang akan nantinya sebagai perpanjangan tangan partai dimana kami yang akan dijadikan sebagai kader yang betul betul militan”,ujarnya

“Dalam artian jiwa raga kami dihibahkan ketika kami terpilih menjadi anggota legislatif dan untuk menjadi pejuang di masyarakat, dimana sebagai kader yang dapat memperjuangkan aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya masing masing”,tuturnya.

Selama empat hari, bacaleg DPR akan dibekali kemampuan teknis berpolitik agar dapat mewakili masyarakat Jawa Barat. Selain pembekalan materi, kegiatan ini juga bertujuan merekatkan hubungan bacaleg Partai NasDem antardaerah pemilihan di Jabar melalui kegiatan alam terbuka di kemah restorasi ini.*