Sekretariat DPRD Jabar Galakkan Aksi Cinta Hijau (ACH)
Bandung.Swara Jabbar Com.-Aksi Cinta Hijau (ACH) Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Provinsi Jawa Barat,di laksanakan di halaman Gedung DPRD Provinsi Jawa Barat,di Jalan Diponegoro,Kota Bandung,Senin (9/10/2023).
Pelaksanaan kegiatan Aksi Cinta Hijau tersebut, dipimpin langsung oleh Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Barat,H.Barnas Adjidin yang dihadiri oleh sejumlah pejabat,staf dan non ASN di lingkungan Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat.
Didalam acara kegiatan Aksi Cinta Hijau di halaman Gedung DPRD Provinsi Jawa Barat, itu dipasang sebuah spanduk yang bertuliskan “Setiap tanaman yang kita tanam adalah tanda cinta kita pada alam. Berawal dari lingkungan kita sendiri, mari kita beraksi bersama dalam Aksi Cinta Hijau”.
Dihadapan para pejabat,staf dan non ASN di lingkungan Setwan DPRD Provinsi Jawa Barat, Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Barat, H.Barnas Adjidin yang juga penggagas dari program Aksi Cinta Hijau itu, yang pada intinya menghimbau kepada seluruh pegawai di Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat, untuk membawa 1 orang 1 tanaman.
“Mari kita hijaukan lingkungan kita dengan berbagai jenis tanaman hias untuk dunia yang lebih baik.Lingkungan hijau,sejuk,asri dan nyaman adalah dambaan kita semua”, katanya.
Sementara itu,Kepala Bagian Umum Sekretariat Dewan Provinsi Jawa Barat,H.Dodi Sukmayana,mengatakan kegiatan Aksi Cinta Hijau ini baru pertama kali digaungkan di Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat.
“Kegiatan Aksi Cinta Hijau ini merupakan gagasan yang bagus dari pa sekwan yang gemar dan cinta kepada penghijauan.Gagasan pa sekwan tentunya mendapat dukungan pula oleh segenap para pegawai di lingkungan Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat”, katanya.
H.Dodi pun mengatakan, program Aksi Cinta Hijau merupakan upaya agro therapi sebagaimana pernah dilakukan di Manchester 2018. Hingga program ini teramat baik sebagai upaya menciptakan lingkungan yang asri, hijau, nyaman dan salah satu upaya mengurangi stress di tempat kerja
Lebih lanjut dikatakan H.Dodi, selaku Kabag Umum Sekretariat Dewan Provinsi Jawa Barat untuk menghijaukan Gedung Pemerintahan DPRD Provinsi Jawa Barat ini,para pegawai di lingkungan sekretariat dewan,masing masing membawa 1 tanaman hias yang sudah ditanam di pot warna putih. **