Hearing Dialog Bertemakan Mengolah Sampah dengan Sukacita, Buky Wibawa Ajak Warga Pilah Sampah
Kota Bandung.Swara Jabbar News Com.-Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Buky Wibawa menggelar hearing dialog dengan tema mengolah sampah dengan sukacita. Acara tersebut dilaksanakan di lobby ruang rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat, Kota Bandung, Kamis (27/3/2025).
Buky Wibawa menjelaskan, tema mengolah sampah dengan sukacita dalam hearing dialog kali ini bertujuan untuk membangun kesadaran masyarakat yang dimulai dari lingkungan terkecil yakni, mulai skala rumah tangga. Salah satunya dengan cara memilah dan mengolah sampah dari rumah.
“Kesadaran untuk mengolah sampah masih belum merata. Konsep memilah sampah sebenarnya sudah lama, tetapi tidak berjalan,” jelas Buky Wibawa.
Oleh sebab itu diharapkan dengan acara hearing dialog ini masyarakat mulai kembali sadar terhadap pentingnya memilah dan mengolah sampah sejak dari rumah. Tanpa keterlibatan masyarakat, tidak mungkin persoalan masalah sampah ini bisa selesai.
Sementara itu aktifis lingkungan Wahyu Darmawan menambahkan, sampah dan limbah itu satu kesatuan. Bagaimana bisa mengatasinya? Harus paham dengan tahapan memilah dan mengolah sampah dengan benar.
“Sampah itu tanggung jawab bersama, bukan hanya tanggung jawab pemerintah. Maka dari itu, penting masyarakat memiliki kesadaran pentingnya memilah dan mengolah sampah sejak dari rumah,” tambah Wahyu Darmawan.
Praktisi lingkungan, Supardiyono Sobirin justru menyoroti masalah kedisiplinan masyarakat yang menjadi salah satu persoalan pengelolaan sampah di Jabar, tak heran sampah sering menjadi masalah seperti banyaknya tumpukan sampah di beberapa titik.
“Sampah yang berserakan di sudut-sudut kota mencerminkan permasalahan dasar dalam kedisiplinan warga, dan dalam menjaga kebersihan lingkungan,” ucapnya. *