Parlementaria

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Ade Ginanjar laksanakan kegiatan Reses II Tahun Sidang 2022.

Garut.Swara Jabbar Com.-Kegiatan reses yang bertempat GOR Serbaguna Desa Lebak Agung,  Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut ikut dihadiri Kades Lebak Agung dan para perwakilan warga Desa Lebak Agung. Rabu (09/03/2022).

Dalam kesempatan ini Wakil Ketua DPRD Jabar, H. Ade Ginanjar selain menyerap aspirasi warga Desa Lebak Agung, H. Ade Ginanjar pun menjelaskan kan tentang cara usulan pengajuan secara online.

Selain itu H. Ade Ginanjar menanggapi aspirasi warga tentang pengajuan dana hibah pembangunan masjid yang telah disetujui tetapi dananya masih belum turun.

“Mengenai dana hibah untuk pembangunan masjid itu ada tahapannya, tetapi apabila pengajuan itu sudah tersampaikan dan telah disetujui maka akan kita pantau, mudah-mudahan segera turun anggarannya,” jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Desa Lebak Agung, Oman mengucapkan terimakasih kepada wakil ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Ade Ginanjar yang telah berkenan menampung semua aspirasi warga.

Selain itu Oman berharap dengan paparan yang dijelaskan oleh H. Ade Ginanjar bisa menambah pengetahuan warganya tentang mekanis sebuah pengajuan bantuan pembangunan, baik itu bantuan dari Dana Desa, Kabupaten, Provinsi maupun Pusat.(Agus/Asep)