Parlementaria

Tia Fitriani Adakan Reses di Desa Lengkong

Kab Bandung.Swara Jabbar Com.-Kegiatan reses dititik terakhir dalam upaya menyerap aspirasi masyarakat daerah pemilihan (dapil) Jabar 2 Kabupaten Bandung, Legislator Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi NasDem Dra Hj Tia Fitriani kembali melaksanakan reses I tahun Sidang 2022-2023 bertempat di gedung serbaguna Kantor Desa Lengkong Kecamatan Bojongsoang Kabupaten Bandung, Kamis (10/11/2022).

Reses ini merupakan agenda kegiatan anggota dewan di luar masa sidang melaksanakan fungsi legislatif untuk menemui konstituen di dapilnya masing-masing, guna menjaring aspirasi.

Dalam pelaksanaan reses di desa Lengkong, sama seperti biasanya yaitu diisi dengan berbagai informasi dan aspirasi untuk warga dalam hal pembangunan daerah.

Diacara reses itu tampak hadir pula kepala desa Lengkong Agus Salam, ketua BPD Lengkong, para ketua RW, RT, ibu kader PKK, Posyandu, Karang Taruna, tokoh Masyarakat, Pemuda, Agama, tim Relawan Dulur Satia yang berlangsung di Gedung serbaguna desa Lengkong.

Dalam kesempatanya Tia Fitriani mengatakan,” Saya melihat langsung disini desa Lengkong cukup luar biasa dimana kepala desanya yaitu bapak Agus Salam sangat berfikir inofatif dan kolaboratif, banyak sekali prestasi yang sudah dicapai, bahkan website desa pun juga aktif dimana ketika kita menginginkan informasi tentang desa Lengkong maka itu sangat mudah di akses,”ucapnya.

“Dan juga karang tarunanya di sini sangat aktif, tidak kalah penting pemerintahan di desa lengkong ini sangat memperhatikan kepada anak berkebutuhan khusus, ini sangat luar biasa dapat di tiru oleh desa desa lainya, ini juga harus adanya perhatian dari pemerintah baik itu kabupaten maupun provinsi, dan ini sangat menyentuh hati nurani saya, dan saya selalu akan berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk mereka”,tutur legislator Provinsi Jabar ini (*)