Folmer Siswanto Silalahi Pembina Pasar Kreatif Sae Sarijadi
Bandung.Swara Jabbar Com.-
Oleh Jeremy Huang Wijaya
Kota Bandung kini memiliki ruang untuk seniman berkreasi Dan menciptakan kreatifitas yaitu di Pasar Sae Sarijadi.
Folmer Siswanto Silalahi anggota DPRD Kota Bandung bersama Willy Kuswandi jadi Pembina di Pasar Sae Sarijadi, kini Pasar Sae menjadi Pasar Seni Dan Kreatifitas.
Gatot pengelola Pasar Sae Sarijadi menjelaskan Pasar Sae menjadi Pasar Seni Dan Kreatifitas. Di Pasar Sae Sarijadi tersedia ruang untuk Seni baik itu Seni lukis Dan Ada pertujunjukkan Seni music, tersedia juga counter menjual makanan, Fashion, Seni kerajinan Dan Ada Seni Lukis Kanji Mandarin. mereka juga Mengajarkan seni Lukis Kanji Mandarin kepada anak anak sekolah.
Gatot menjelaskan Pasar Sae Akan menjadi Pasar kontomporer yang memiliki moto dynamic, creative Dan space. Pasar Sae Sarijadi menjadi tempat untuk para seniman berkreasi Dan menghasilkan karya seni.
Folmer Siswanto Silalahi menjelaskan kedudukannya sebagai Anggota DPRD Kota Bandung duduk di Komisi B. mitra Komisi B adalah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Bandung yakni Perumda Pasar, Perumda Tirtawening, Bank Bandung,
dan PT Bandung Infra Investama. Pemkot Bandung memiliki kepemilikan saham 70 persen di PT Bandung Infra Investama (BII).
Folmer Siswanto Silalahi yakin bahwa Pasar Sae Sarijadi Akan berkembang menjadi Pasar Seni Dan Kreatifitas yang dinamis. Sehingga suatu saat nanti Akan banyak turis datang ke Pasar Sae Sarijadi.
Will Kuswandi sebagai Pembina Pasar Sae Sarijadi berharap dukungan dari Para Pengusaha untuk berinvestasi di Pasar Sae Sarijadi mengembangkan Pasar sae jadi pusat fashion, Seni, Kreatifitas Dan kuliner.
Wili Kuswandi jadi caleg dari Dapil 7 meliputi Sukasari, Andir, Cicendo dan Sukajadi