Ragam

2021 Tahun Kerbau Logam dan prediksinya

BANDUNG.SJN COM.-12 Februari 2021 adalah tahun baru Imlek yang ke 2572. Perhitungan tahun imlek di hitung berdasarkan tahun kelahiran Kong Hu Cu yang lahir 551 tahun sebelum masehi. Jadi pada tahun ini berdasarkan imlek 2572.
Ada 12 karakter binatang untuk menandai(memberikan tanda) suatu tahun yaitu Tikus kerbau macan/harimau, kelinci naga ular kuda kambing monyet ayam anjing dan babi. Setiap 12 tahun terjadi pengulangan yang sama. Contoh tahun ini 2020 adalah tahun tikus, maka 12 tahun yang akan datang yaitu tahun 2032 kembali ke tahun tikus. Dan ada unsur elemen yang menyertainya. Tahun 2021 adalah tahun kerbau logam. Tahun kelahiran shio Kerbau : kerbau api 1937, kerbau tanah 1949, kerbau logam 1961, kerbau air 1973, kerbau kayu 1985, kerbau api 1997, kerbau tanah 2009..
Perhitungan Shio juga dipengaruhi oleh Bazi yaitu perhitungan saat kelahiran seseorang berdasarkan Tahun, Bulan, Hari dan jam. Hal ini juga untuk mengungkap sifat kepribadian seseorang yang dihubungkan dengan cinta, usaha, keuangan dan kesehatan serta kecocokan dengan shio lainnya. Nasib baik atau buruknya seseorang dalam shio juga di pengaruhi berdasarkan karma, takdir dan jodoh(jodoh disini maksudnya suatu keadaan yang kebetulan ditakdirkan/dikondisikan). Shio yang beruntung di tahun Kerbau Logam adalah ayam, ular, kuda dan babi.
Beruntung disini bisa berupa hoki, nama baik atau jabatan, usia atau kesehatan, kekayaan dan keturunan.
Shio yang ciong ditahun Kerbau logam adalah kerbau, anjing, naga, dan kambing. Arti dari Ciong adalah berlawanan. Bisa mendatangkan nasib buruk baik itu kesehatan, usaha, pangkat atau jabatan pekerjaan.
Logam berasal dari tanah, jika logam itu terbakar karena api akan menghasilkan air
Tahun 2021 adalah tahun Keberuntungan dan kegemilangan karena ada unsur logam. Tetapi tahun ini adalah tahun kerbau yang biasanya malas. Jauhi kemalasan, harus kerja keras untuk mendapatkan hasil yang gemilang, dan berlimpah rejeki. Setelah sekian lama perdagangan stagnan dan Vakum karena Corona, ada harapan baru di tahun 2021. Tetapi harus kerja keras, tidak boleh malas. Mungkin Corona akan mereda dan menurun dipertengahan tahun 2021. Tetapi mungkin akan ada wabah baru. Bisnis Kuliner makanan dan minuman tetap jadi Primadona, bisnis pertanian, perikanan, tambang dan perumahan juga bisa jadi primadona. Yang tertutup lama akan terbongkar dan terbuka. Logam di hasilkan oleh tanah, dan logam akan mencair jika terbakar api. Unsur api mungkin akan ada banyak gunung meletus. Unsur air mungkin akan ada banjir dan tanah longsor. Dan mungkin juga ada gempa karena kita hidup diatas lempengan tanah yang fluktuatif terus bergerak. Mereka yang berjalan dalam jalan kebenaran akan hidup. Dan mendapatkan rejeki selalu. Mungkin akan ada banyak penemuan penemuan baru dalam berbagai aspek kehidupan. Dan mungkin ada kemarau panjang karena tahun yang mengandung unsur logam. Bunga harapan mungkin ada yang berguguran dan ada juga yang mekar. Tambang baru mungkin akan banyak di temukan. Mungkin di akhir tahun 2020 dan diawal 2021 terjadi peristiwa yang mengejutkan dan mungkin ada peristiwa yang tidak di ramalkan. Mungkin ada bunga yang mekar tetapi ada juga yang berguguran
Mengikuti perintah Tuhan dan beramal Ibadah merupakan Kunci untuk terhindar dari Bencana dan mendatangkan rejeki (Jeremy Huang Wijaya)