Ragam

MEDIA PURNA POLRI JAWA BARAT MENGGELAR RAKERDA TAHUN 2022

Bandung.Swara Jabbar Com.-Dalam rangka meningkatkan kinerja dan Sinergitas antara anggota, Media Purna Polri Jawa Barat menggelar Rapat Kerja Daerah Tahun 2022 pada hari Kamis (03/03/2022) yang dimulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai, bertempat di Kampus SMA KP 2 Kota Bandung.

Sebagai media yang bertaraf nasional, Media Purna Polri berkewajiban terus berupaya lebih meningkatkan kualitas SDM nya, oleh karena itu MP Polri Jabar melaksanakan Rakerda secara rutin guna mengevaluasi dan melakukan susunan rencana kerja agar kedepannya semakin tertata.

Turut hadir dalam kegiatan ini yaitu Pembina Yayasan Rastra Sewa Kottama AKP H. Rd. Beny Sucahyono, SH., Pengawas Pusat Ahmad Wildan, Pembina Jawa Barat Ir. E, Gumbira Arjuno, SH., Litbang Pusat Drs. Acep Ma’mun, Pimpinan Umum MPP Noven Saputra, Kepala perwakilan MPP Iman Setiabudi ST., dan Wakil Perwakilan Jabar H. Ali Rosyad. SE., Pengawas Jabar Ruswan Sani dan Suhendar, Bendahara MPP Jabar Imam Supryadi beserta anggota Media Purna Polri Se Jawa Barat.

Kepala Perwakilan Jawa Barat Iman Setiabudi, ST. mengatakan, Media Purna Polri dalam kiprahnya sebagai media massa yang berfungsi sebagai kontrol sosial juga merupakan sarana membangun kebersamaan dan persatuan pada keberagaman latar belakang masyarakat pada umumnya, dan khususnya demi terwujudnya tindakan nyata mewujudkan sinergitas TNI-Polri dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat Jawa Barat.

Media Purna Polri Perwakilan Jawa Barat harus turut berperan dalam rangka meningkatkan kesadaran, displin dan tanggung jawab warga negara sekaligus sebagai subyek yang ikut berperan memantapkan agenda nasional terutama berperan serta dalam menyukseskan pembangunan nasional.

Kehadiran dan keberadaan Media Purna Polri Perwakilan Jawa Barat harus dapat memberi warna dalam dinamika kehidupan berbangsa dan bernegara, serta harus dapat memberikan nilai tambah dalam aspek peningkatkan wawasan, mental ideologi, nilai-nilai etis, moral dan spiritual yang dapat membentuk sikap dan pemikiran serta kemampuan dan keterampilan yang memungkinkan warga masyarakat mengaktualisasikan dirinya masing-masing dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.

Untuk mengaktualisasikan program-program, Media Purna Polri perlu menguatkan jalinan kemitraan strategis dengan beberapa pihak terkait, terutama kepada aparatur pemerintah, sehingga apa yang menjadi harapan, tujuan dan cita-cita Media Purna Polri Perwakilan Jawa Barat dalam rangka pengembangan dan pemberdayaan masyarakat dapat terwujud.

Lebih lanjut Iman menyampaikan pesan agar tiap-tiap individu Media Purna Polri perwakilan Jawa Barat selalu berupaya meningkatkan kemampuan jurnalistiknya. “Masing-masing individu diharapkan tidak hanya sekedar asal bergabung di Media Purna Polri, tapi harus bisa memberikan dedikasi dan bakti kepada masyarakat pada umumnya. MPP bukanlah lembaga komersil atau lembaga yang mencari profit, namun misi Media Purna Polri adalah berkontribusi manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat. Kita harus mewujudkan prinsip Tetap Setia Kepada Nusa dan Bangsa dan semboyan Berani karena Benar”.
“Bergabung menjadi anggota Media Purna polri berarti siap berbakti kepada masyarakat, bangsa dan negara. Dengan menjadi anggota Media Purna Polri, kita turut mengemban tugas bakti melayani dan mengayomi masyarakat”, pungkas Iman (M.Suparman)