Pemerintahan

PJ Wali Kota Cimahi H Dikdik S Nugrahawan Melantik Sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II)

Cimahi.Swara Jabbar Com.-Pemerintah Daerah Kota Cimahi melantik sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II) di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cimahi.Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan oleh Pj, Wali Kota Cimahi Kota Cimahi H.Dikdik Suratno Nugrahawan, merupakan hasil dari seleksi dari panitia, pelantikan berlangsung di Aula Gedung A Kantor Pemerintah Daerah Kota Cimahi, Kamis ( 05/10/2023).

Pelantikan di hadiri pula, perwakilan ketua DPRD Kota Cimahi, perwakilan Kapolres Cimahi Dandim 0609 kajari,Cimahi ketua pengadilan negeri bale Bandung yang mewakili, pada setiap hari para asisten pada kepala perangkat daerah dan pimpinan unit kerja lainnya.

Berikut Nama dan jabatan lama dan yang baru:

1) Nana Suyatna, S,STP.,M,Si.

Jabatan lama : Kepala bagian protokol dan Komunikasi pimpinan pada sekretariat Daerah Kota Cimahi,

Jabatan Baru : Kepala Dinas Pendidikan Kota Cimahi.

2) Asep Ajat Jayadi,S.E., MM.,

Jabatan lama : Camat Cimahi Selatan.

Jabatan Baru : Kepala Dinas Tenaga kerja Kota Cimahi.

3) Ruswanto,Ruswanto,A.T.D.,M,si,

Kepala Dinas Perhubungan kota Cimahi.

4) Hilman Sugiansyah,S,T.,M.E.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).

PJ Wali Kota Cimahi H Dikdik S Nugrahawan dalam sambutannya mengatakan.Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan pimpinan tinggi Pratama telah dipilih melalui proses open Bidding yang terbuka, transparan dan mengedepankan pertimbangan-pertimbangan teknis didasarkan pada pengalaman para kandidat yang terpilih.

“Pelantikan ini berdasarkan surat menteri Dalam Negeri Nomor, 100.2.2.6/5282/SJ tanggal 03 OKTOBER 2023.Hal persetujuan pengangkatan dan pelantikan pejabat pimpinan tinggi Pratama di lingkungan pemerintah Cimahi, didasarkan kebutuhan organisasi, maka perlu ditindaklanjuti dengan adanya pelantikan.

Lanjut Dikdik,Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan merupakan proses rotasi dan mutasi terhadap empat orang pejabat tinggi Pratama yang ada di lingkungan Pemerintah Kota Cimahi.Yang diberikan amanah untuk menguatkan struktur dan perangkat kerja pemerintah kota di unit kerjanya yang baru guna mencari solusi permasalahan yang muncul di masyarakat dan mensukseskan pembangunan yang sudah direncanakan,” ujarnya.

Menurutnya. Birokrasi pemerintahan daerah dituntut untuk dapat bertransformasi demi memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, saya minta kepada seluruh perangkat daerah, termasuk yang dilantik pada hari ini untuk segera berubah, beradaptasi, terus menyiapkan diri dengan dinamika perubahan dalam sendi-sendi kehidupan sosial kemasyarakatan. Kita tidak bisa lagi hanya sekedar pada karya tapi sudah harus menyesuaikan diri dengan mekanisme digital transformation yang sudah berlaku di berbagai sektor di luar pemerintahan,” ucapnya.

PJ  Wali Kota Cimahi H Dikdik S Nugrahawan menyampaikan, pelantikan 4 jabatan kepala Dinas yang masih kosong,yang di lantik pada hari ini merupakan hasil seleksi yang di lakukan panitia yang mencakup hal-hal menyangkut teknis.

“Alhamdulillah ke 4 jabatan yang di lantik pada hari ini merupakan Perserta seleksi yang mendapatkan nilai tertinggi.

Lanjut Dikdik, terkait kekosongan Camat Cimahi Selatan, akan kita upayakan tidak sampai mengganggu proses pelayanan kepada masyarakat, dalam satu hari atau kedepannya kita akan menentukan pelaksanaan Tugas ( PLT),” tutupnya.(difa)